Senin, 15 April 2013

Beranda » » Ajang Sharing Ilmu Praktisi dan Mahasiswa - Suara Merdeka - Suara Merdeka CyberNews

Ajang Sharing Ilmu Praktisi dan Mahasiswa - Suara Merdeka - Suara Merdeka CyberNews

image

JAKARTA, suaramerdeka.com - Pada Selasa (19/3), Trans TV secara resmi memulai rangkaian kegiatan "Trans TV Road to University" di Universitas Moestopo Jakarta. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap pemirsa dan sumbangsih stasiun televisi berlambang berlian itu untuk Indonesia di bidang pendidikan.

"Kami ingin mempertemukan para praktisi  dari Trans TV dengan para mahasiswa, agar mereka bisa mengambil pengalaman dan sisi positif dari industri televisi sehingga semakin banyak generasi pemirsa cerdas yang melek media di tengah derasnya era informasi saat ini," ungkap A Hadiansyah Lubis, Kepala Departemen Marketing Public Relation Trans TV.

Trans TV Road to University yang diadakan di Fikom Karnaval Universitas Moestopo Jakarta dibuka langsung oleh Ka.Div News Trans TV, Gatot Triyanto dengan menghadirkan 2 program produksi News yang cukup fenomenal di Trans TV yakni program Reportase Investigasi dan Sexophone.

Selain itu Tim News Trans TV juga memberikan coaching clinic tentang citizen journalism, yaitu tentang bagaimana masyarakat umum saat ini bisa berpartisipasi mengirimkan sebuah berita ke stasiun televisi.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin berbagi ilmu kepada mahasiswa, bagaimana merekam sebuah berita yang mempunyai news value yang menarik bagi redaksi berita dari smartphone maupun alat rekam yang mereka miliki," tutur M Walid, Koordinator Liputan Trans TV.

Acara terbuka untuk umum ini, dihadiri oleh mahasiswa yang cukup antusias untuk mengetahui sisi menarik di belakang layar dari program televisi, seperti Ichwan mahasiswa dari IPB yang rela jauh-jauh datang ke Jakarta untuk mengikuti kegiatan ini.

Rencananya, kegiatan Trans TV Road to University ini akan diadakan sepanjang tahun 2013. Bagi mahasiswa yang ingin mendaftarkan kampusnya sebagai lokasi kegiatan ini dapat menghubungi Marketing Public Relations Trans TV.

(Tresnawati/CN31)
Untuk berita terbaru, ikuti kami di Twitter twitter dan Facebook Facebook

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terkini lewat http://m.suaramerdeka.com
Dapatkan SM launcher untuk BlackBerry http://m.suaramerdeka.com/bb/bblauncher/SMLauncher.jad

http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/entertainmen/2013/03/19/8114/Ajang-Sharing-Ilmu-Praktisi-dan-Mahasiswa