Kamis, 02 Januari 2014

Beranda » » Lee Min Ho Ternyata Mengidolakan Kim Woo Bin

Lee Min Ho Ternyata Mengidolakan Kim Woo Bin

Posted: 02/01/2014 13:50

TOPIK #Lee Min Ho #Kim Woo Bin

Lee Min Ho Ternyata Mengidolakan Kim Woo Bin

Lee Min Ho dan Kim Woo Bin (twicsy.com)

Liputan6.com, Seoul : Lee Min Ho telah merasakan asam garam di dunia hiburan sejak 2006. Lee Min Ho baru memulai popularitas sejak bermain dalam drama Boys Over Flowers 2009 silam. Sejak saat itu, nama Lee Min Ho disebut sebagai aktor top asal negeri ginseng.

Berita Terkait

Lee Min Ho Siap Sambut 2014 dengan Semangat

Lee Min Ho Siap Sambut 2014 dengan Semangat

Giliran Bandara Cina Rusuh Karena Lee Min Ho

Giliran Bandara Cina Rusuh Karena Lee Min Ho

Sementara, Kim Woo Bin memulai kariernya sebagai model pada 2009 silam. Meski sempat bermain di beberapa drama, diantaranya A Gentleman's Dignity (2012), ketenaran baru menyapa Kim Woo Bin di 2013 setelah berakting dalam drama The Heirs bersama Lee Min Ho.

Meski baru, Kim Woo Bin rupanya memiliki bakat akting yang patut diacungi jempol. Lee Min Ho pun mengakui kehebatan rekannya tersebut. Bahkan, Lee Min Ho pun mengidolakan Kim Woo Bin.

Saat diwawancarai Newsen, baru-baru ini, Lee Min Ho mengaku jika dirinya memang kagum dengan Kim Woo Bin. Menurut Lee Min Ho, Kim Woo Bin adalah aktor handal dengan aura yang terpancar di dirinya. Itu dirasakan Lee Min Ho saat beradu akting dengan Kim Woo Bin.

"Saat pertama kali saya beradu akting dengan Kim Woo Bin, saya telah merasakan semangat dari dirinya. Saya melihat Kim Woo Bin adalah aktor yang ingin terus belajar mengembangkan kemampuannya," ujar Lee Min Ho.

"Dia (Kim Woo Bin) terus bertanya sesuatu yang belum ia ketahui. Akhirnya, kami jadi banyak berbicara serius selama proses pengambilan gambar di The Heirs. Jika biasanya, pemain lain bercanda satu sama lain, kami malah membicarakan dunia akting."

Bagi Lee Min Ho, Kim Woo Bin terlihat sengat dewasa. Lee Min Ho pun tak pernah memperlakukan Kim Woo Bin seperti dongseng (sebutan untuk orang yang lebih muda dalam bahasa Korea).

"Saat berbincang dengan Kim Woo Bin rasanya seperti teman biasa, bukan junior. Namun beda halnya dengan Kang Min Hyuk atau Hyung Sik yang menurut saya adalah dongseng," tambah Lee Min Ho sambil tertawa.

Kang Min Hyuk--personel CNBLUE--dan Hyung Sik juga ikut bermain dalam The Heirs. Mereka memang dianggap masih `mentah` dalam berakting. Pasalnya, mereka lahir di dunia hiburan sebagai penyanyi atau musisi.(Des)

Baca juga:
Lee Min Ho Disebut Aktor Terbaik Se-Asia
Lee Min Ho Siap Sambut 2014 dengan Semangat
Kim Woo Bin Prihatin Jadi Pria Kesepian
The Heirs Berakhir, Kim Woo Bin Kebanjiran Cinta

Berita Rekomendasi

  • Bayaran 5 Kali Lipat, Piyu Tetap Sedih di Malam Tahun Baru
  • Tahun Baru, Apa Kabar Rumah Tangga Piyu 'Padi' dan Flo?
  • Gempita 2014 SCTV Siap Meriahkan Tahun Baru
  • Robi Tremonti Bantah Semua Tuduhan Aurelie Moeremans
  • Foto Bugil Aurelie Moeremans Diancam Disebar Mantan Suami
  • Lama Menjanda, Bagaimana Ikke Nurjanah Atasi Kebutuhan Biologis?
  • Kebutuhan Biologis Ikke Nurjanah-Foto Bugil Aurelie
  • Ngaku Ganteng, El Ahmad Dhani Percaya Diri Main Sinetron
  • Hal Memalukan yang Dialami Britney Spears di Atas Panggung
  • Ramalan Suhu Naga-Alasan Raffi Ahmad Jadi Playboy

Source : http://showbiz.liputan6.com/read/790038/lee-min-ho-ternyata-mengidolakan-kim-woo-bin