Minggu, 06 Juli 2014

Beranda » » Krisis Identitas, Aura String Tak Lolos Grand Final IGT

Krisis Identitas, Aura String Tak Lolos Grand Final IGT

by Richo Pramono

indonesia's Got Talent 2014

Di IGT, Sabtu (5/7/2014) malam, Aura String tampil memainkan instrumentasi lagu "Sik Asik" yang dipopulerkan Ayu Ting Ting.

Liputan6.com, Jakarta Ajang pencarian bakat SCTV, Indonesia's Got Talent (IGT), baru saja menempuh babak Wild Card. Babak ini akan menentukan siapa saja yang akan menyusul masuk babak Grand Final. Semua tampil maksimal dalam unjuk kebolehan bakat mereka.

Aura String salah satu penampil `IGT` tadi malam, Sabtu (5/7/2014), tampil dengan memainkan instrumentasi lagu "Sik Asik" yang dipopulerkan Ayu Ting Ting. Tiga dara cantik asal Jakarta itu unjuk kebolehan memainkan biola di depan para juri untuk merebut tiket ke Grand Final. Sayangnya, usaha mereka belum disambut baik oleh Anggun Cipta Sasmi, salah satu juri IGT.

Meski Aura String tampil maksimal membawakan lagu yang diaransemen oleh Viky Sianipar dan DJ Sumantri, namun bagi Anggun salah satu juri `IGT`, penampilan Aura String krisis identitas. "Kalau orang luar negeri lihat penampilan kalian, akan bingung kalian dari mana. Wajah dan kostum nggak ada Indonesia-nya," ujar Anggun di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.

Namun pendapat Anggun tidak mempengaruhi pendapat Ari Lasso yang juga menjadi juri. Bagi Ari, kecantikan yang dimiliki tiga personel Aura String merupakan modal yang kuat. "Kalian ini punya modal yang kuat. Tiga perempuan cantik dan punya kemampuan atau bakat memainkan biola," tutur mantan personel Dewa 19 tersebut.

Namun sayang langkah Aura String harus terhenti tadi malam. Polling SMS tidak menyelamatkan mereka untuk masuk babak Grand Final. (Ric/Ade)

(Ade Irwansyah)


  • Tags :
  • Indonesia's Got Talent 2014
  • IGT
  • aura string
Related Articles
Comments Terpopuler

Source : http://showbiz.liputan6.com/read/2073782/krisis-identitas-aura-string-tak-lolos-grand-final-igt