Senin, 07 Juli 2014 12:47 wib | Andiasti Ajani - Okezone
JAKARTA – Laudya Chintya Bella telah berniat ingin segera mengakhiri masa lajang. Bahkan, Bella sudah menyusun rencana pulang ke Bandung untuk mempersiapkan pernikahan, tahun ini.
Tapi, itu dilakukannya untuk mempersiapkan pernikahan kakaknya. Bella pun memastikan sudah siap menikah jika kakaknya telah lebih dulu naik pelaminan.
"Tapi Lebaran pasti di Bandung kok, kan persiapan kakak mau nikah," kata Bella di kawasan Jakarta Timur, Minggu 6 Juli 2014.
Mantan kekasih Chico Jericho itupun hanya bisa berharap doa untuk pernikahannya nanti jika saat Lebaran akan ditanya.
"Ya, habis kakak aku (menikah)," kata Bella, tersenyum.
Meski begitu, Bella mengaku tidak merasa terbebani jika belum juga menikah.
"Enggak (terbebani)," tandasnya, singkat. (Edi)
- Raffi & Nagita Akan Menikah, Ini Kata Laudya Chintya Bella
- Jadi Tukang Pijat, Laudya Cynthia Bella Terpaksa Gemuk
- Laudya Chintya Bella Lelah Ditanya Rencana Pernikahan
- Laudya Chyntia Bella Sering Kalap saat Belanja
- Laudya Cynthia Bella Puas Jadi Pemeran Utama Wanita Terfavorit
- More News
Source : http://celebrity.okezone.com/read/2014/07/07/33/1009261/laudya-chintya-bella-siap-menikah-asalkan