Senin, 01 April 2013

Beranda » » Rieke Siap Terima Putusan MK - Gatra

Rieke Siap Terima Putusan MK - Gatra

Jakarta, GATRAnews - Calon Gubernur Jawa Barat, Rieke Diah Pitaloka mengaku siap menerima putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa pemilihan Gubernur Jabar yang akan dibacakan hari ini, Senin, (1/4). "Tapi barang kali hasilnya, saya bukan pesimis, tapi dengan kondisi politik di Indonesia, saya sudah siap mental, apapun hasilnya nanti," kata Rieke di MK, Jakarta Pusat.

Ditegaskan Rieke, putusan MK tidak akan mengubah perjuangan yang dilakukannya, pasalnya banyak indikasi pelanggaran yang terjadi di Pilkada tatar Pasundan itu. "Apapun hasilnya nanti, masih ada PR-PR yang harus diselesaikan, hasilnya positif atau negatif tidak akan merubah seorang Rieke Diah Pitaloka," tandasnya.

Menurutnya, putusan MK ini bukan persoalan menang kalah, tapi persoalan bagaimana demokratisi ini diletakkan pada landasannya, agar sistem demokrasi negeri ini lebih baik kedepannya. "Politik uang yang tidak boleh terjadi, berbagai hal, termasuk indikasi penyalahgunaan uang anggaran publik. Dalam proses MK ini, sedikit demi sedikit terbuka kepada publik," ujarnya.

Pada kesempatan ini, Rieke juga mengucapkan terimia kasih kepada seluruh relawan, kader, simpatisan, dan seluruh warga Jabar yang telah memberikan amanat kepada dirinya dan Teten Masduki sebagai pasangannya. "Untuk keputusan MK pagi hari ini, saya secara pribadi ucapan terima kasih kepada masyarakat Jabar yang dalam tempo 3 bulan menitipkan perjuangannya kepada saya. Kami juga terima kasih kepada seluruh simpatisan, kader, dan relawan," pungkasnya.(IS)

Berita Lainnya :

http://www.gatra.com/pemilu-mk/27317-rieke-siap-terima-putusan-mk.html