Demi Lovato sukses membayar kerinduan para Lovatics di Tanah Air dengan sebuah konser di Jakarta. Berlangsung di Istora Senayan, pelantun Skyscraper mampu menyihir ribuan penggemarnya dalam konser bertajuk A Special Night With Demi Lovato, Minggu (24/3).
Tanpa ada artis pembuka, penyanyi berusia 20 tahun tersebut langsung tampil menggebrak dengan membawakan beberapa lagu andalannya. Unbroken menjadi lagu pertama yang dibawakannya sebelum disusul Get Back dan Here We Go Again
Atmosfir panggung langsung dipanaskan dengan satu aksi menarik dari Lovato. Menyanyikan lagu La La Land, mantan kekasih Joe Jonas tersebut mempertunjukkan keahliannya dalam bermain gitar listrik.
Memasuki lagu kelima dan keenam, Lovato menyanyikan dua lagu lagi, Don't Forget dan My Love Is Like A Star. Kontan seluruh Istora Senayan bergemuruh meneriakan nama Demi Lovato tanpa hentinya.
Dalam konser ini, Lovato juga mengcover salah satu lagu andalan milik Chris Brown berjudul Turn Up The Music. Dengan histeris, para Lovatics menyambut lantunan lagu tersebut dengan berdansa-dansa.
Demi Lovato juga sempat membawakan lagu Catch Me sebelum bergalau ria bersama para penggemar dengan lagu Skyscraper. Dalam lagu tersebut, Lovato memainkan pianonya dengan sangat cakap.
Dalam konser ini, Lovato juga membawakan single terbarunya berjudul Heart Attack dan satu lagu dari album Here We Go Again, Remember December. Lovato sempat melakukan encore sebelum menutup konser ini dengan lagu Give Your Heart A Break.
Total, Demi Lovato membawakan 13 lagu kombinasi tiga album, Don't Forget, Here We Go Again. Konser yang dipromotori oleh Big Daddy ini menjadi tur konser terakhir di Asia sebelum bertolak ke Amerika Serikat.
http://www.hai-online.com/Hai2013/Entertainment/Music/News/Tampil-Menggebrak-Demi-Lovato-Puaskan-Lovatics-Tanah-Air