Kamis, 11 April 2013

Beranda » » Bercerai, Jamal Mirdad-Lidya Kandou Pisah Rumah - Tempo.co

Bercerai, Jamal Mirdad-Lidya Kandou Pisah Rumah - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris cantik era 1980-an, Lidya Kandou, menggugat cerai suaminya, Jamal Mirdad, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Lidya menaruh gugatan yang diwakilkan kuasa hukumnya, Leonora Muniung SH, pada 8 Maret 2013.

Hal tersebut dipastikan oleh Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Matius Samiaji. Perkara perceraian itu didaftarkan di nomor 153/Pdt.G/2013/PN.JKT.SEL. Matius tidak bisa menyebutkan isi gugatan yang dilayangkan Lidya. "Isi gugatan tidak bisa saya sampaikan karena persoalan ini dilindungi oleh undang-undang," kata Matius, Kamis, 11 April 2013.

Matius hanya membeberkan perceraian tersebut terjadi karena adanya kemelut rumah tangga yang tidak bisa diselesaikan. Pasangan selebritas ini, menurut Matius, telah pisah rumah. Dari isi gugatan yang diterimanya, kediaman Lidya terletak di Lebak Bulus, sedangkan Jamal di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

Sidang pertama pasangan ini akan berlangsung pada Kamis, 18 April 2013 di PN Jakarta Selatan. "Karena menikah secara Kristen, jadi tercatat di Catatan Sipil Jakarta Selatan," katanya.

Sidang pertama nanti akan dipimpin oleh Ketua Majelis Hakim Ahmad Dimiyati SH dengan anggota Rasad SH dan Lendriyati Janis SH. Lidya dan Jamal, yang mengarungi rumah tangga dengan perbedaan agama ini, telah dikarunai empat orang anak, yakni Hanna Natasya Maria, Kenang Kana, Naysilla Nafulany Mirdad, dan Nathana Ghaza. Hanna atau Nana dan Naysilla mengikuti jejak karier orangtuanya.

Pada 1986, pernikahan beda agama yang dilakukan Lidya dan Jamal sempat heboh di media. Saat itu, Lidya melanggar perintah orang tuanya untuk tidak menikahi Jamal.

ALIA FATHIYAH

Topik terpopuler:
Sprindik KPK
 | Partai Demokrat | Serangan Penjara Sleman | Harta Djoko Susilo |Nasib Anas

Berita lainnya:
Kronologi Penangkapan Penyidik Pajak Pargono  

Kisah 'Memalukan' Persibo Bojonegoro di Hong Kong  

Pembalap Asep Hendro Pekerjakan Pemuda Garut  

Video 'Damai' di Bea Cukai Bali Muncul di YouTube  

Buat Akun Twitter, SBY Belum Targetkan Followers

http://www.tempo.co/read/news/2013/04/11/219472645/Bercerai-Jamal-Mirdad-Lidya-Kandou-Pisah-Rumah