Suzy bisa tiba-tiba menangis ketika tengah tertawa bersama teman-temannya dan berpikir tidak akan bertahan hingga hari esok.
WowKeren.com - Suzy miss A diketahui sangat sibuk dengan berbagai aktivitasnya. Dibalik wajahnya yang selalu segar dan ceria rupanya ia juga kerap mengalami kondisi nyaris depresi. Namun Suzy mengaku tak pernah merasa badannya capek karena jadwal yang padat.
Dalam acara "Healing Camp", Suzy mengungkapkan sering mengalami kondisi nyaris depresi. Ia bisa tiba-tiba menangis ketika tengah tertawa bersama teman-temannya. Hal itu pernah terjadi saat Suzy menangis ketika ditanya wartawan mengenai nilai kontrak iklan yang dikantonginya.
"Aku bisa saja tiba-tiba menangis. Kurasa itu disebabkan banyak hal yang rumit," tutur Suzy. "Aku sering merasa minder karena masih muda tapi orang-orang menginginkanku bersikap dewasa. Aku merasa itu tidak masuk akal dan membuatku kesal."
"Aku mulai merasa depresi setelah melalui banyak aktivitas yang sama," lanjutnya. "Aku terus berpikir apakah mungkin aku bisa melanjutkan ini? Apakah besok aku masih bisa tetap berdiri? Kadang aku akan tiba-tiba menangis ketika sedang tertawa bersama teman-teman."
Di tengah kesibukannya yang tinggi itu Suzy hanya menyesalkan jadi tidak ada waktu mencoba hal-hal baru. "Aku tidak pernah capek secara fisik, aku berterimakasih terus sibuk. Banyak hal yang ingin kupelajari dan lakukan tapi aku sangat sibuk," imbuhnya. (wk/mr)
Berita Suzy terbaru :
• Suzy miss A: Tidak Ada Cowok yang Mengajakku Kencan
• Celana Super Pendek Suzy miss A Tuai Kontroversi Netizen
• Adik Cowok Suzy yang Tampan Tarik Perhatian Netizen Lagi
• Berita Suzy lainnya ...
Source : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00038119.html