Jumat, 05 Juli 2013

Beranda » » Adegan Action Kereta Api di 'Lone Ranger' Asli Tak Pakai Spesial Efek

Adegan Action Kereta Api di 'Lone Ranger' Asli Tak Pakai Spesial Efek

Armie Hammer mengaku syuting adegan action di film ini benar-benar dilakukan di atas kereta api sungguhan dan tak menggunakan layar hijau.

WowKeren.com - Salah satu adegan action menegangkan di "The Lone Ranger" adalah saat scene kereta api. Ternyata, adegan action tersebut benar-benar dilakukan secara nyata. Armie Hammer mengungkapkan adegan tersebut tak sekedar menggunakan spesial efek layar hijau dan syutingnya dijalani di atas kereta api sungguhan.

"Kereta api itu benar-benar melaju 40 mil per jam. Kami membangun sendiri rel kereta api yang akan kami gunakan. Kurasa panjangnya sekitar 12 mil," ujar pemeran John Reid (Lone Ranger) ini. "Jadi kami benar-benar naik di atasnya dan mengendarainya selama berjam-jam sampai rol film habis. Kami lalu turun, rol film diisi dan kami melakukannya lagi."

Armie mengaku itu adalah pengalaman yang cukup menakutkan untuknya. Namun ia tak boleh merasa ragu-ragu karena bisa-bisa ia malah akan mengalami cidera.

"Kalau kau ragu-ragu maka kau bisa terluka. Kalau kau berada di atas sana dan melihat ke bawah lalu takut akan terjatuh, maka kau bisa kehilangan fokus dan terluka," ungkapnya. "Saat selesai kakiku seperti gemetaran dan aku tak percaya benar-benar melakukannya. Untungnya semua itu berhasil."

"The Lone Ranger" merupakan film terbaru Johnny Depp yang dibesut sutradara Gore Verbinski. Film ini juga turut dibintangi oleh Tom Wilkinson, Ruth Wilson, William Fichtner, Barry Pepper, James Badge Dale dan Helena Bonham Carter. Saat ini, film tersebut sudah bisa disaksikan di bioskop. (wk/rs)

Berita The Lone Ranger lainnya :
• Johnny Depp Berharap 'The Lone Ranger' Dibikin Sekuelnya
• Tingkah Gokil Johnny Depp di Trailer Baru 'The Lone Ranger'
• Aksi Johnny Depp dan Armie Hammer Basmi Musuh di Trailer 'Lone Ranger'

Source : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00037138.html