Senin, 18 November 2013

Beranda » » Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Resmi Suami-Istri

Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Resmi Suami-Istri

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar akhirnya sah menjadi suami-istri. Keduanya telah melangsungkan akad nikah pagi ini, Ahad, 17 November 2013 di Hotel Shangri-La, Jakarta.

Sepasang kekasih ini terlihat mengenakan pakaian daerah Aceh saat mengucap ijab kabul. Wisnu dan Shireen mengucap janji sehidup semati dengan didampingi oleh orang tua masing masing.

"Saya nikahkan dan kawinkan anak kandung saya Shireen Sungkar kepada Anda," sepatah kata yang diucapkan Mark Sungkar, ayah Shireen saat menikahkan anaknya di depan penghulu dan para saksi, di Hotel Shangri-La, Jakarta, Ahad, 17 November 2013. (Baca :Shireen Sungkar Menikah dengan Adat Arab dan Aceh)

Dengan sedikit terbata-bata, Wisnu merespons pernyataan dalam prosesi ijab kabul tersebut "Saya terima nikah dan kawinnya Shireen Sungkar binti Mark Sungkar dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," ujar Teuku Wisnu yang menandai sahnya hubungan suami-istri antara dirinya dan Shireen.

Shireen dan Wisnu menikah dengan mas kawin uang tunai sebesar Rp 17.111.300. Tidak hanya itu, mas kawin dilengkapi dengan kalung emas sebesar 24,25 gram dan berlian 5,87 karat serta seperangkat alat salat.

Usai melakukan akad nikah, pasangan yang telah berpacaran sejak dua tahun lalu ini akan menggelar resepsi. Resepsi akan diadakan di tempat yang sama, malam nanti.

NANDA HADIYANTI

Berita Terpopuler

Jonas Minta Maaf, FPI Tetap Ingin Dia ke Penjara

Alasan Andi Soraya Bungkam Digugat Cerai 

Asmirandah Gelar Resepsi Januari 2014

Mariah Carey Merasa Dibohongi di Idol

Jonas Mengaku Telah Menikah dan Masuk Islam  

Source : http://id.berita.yahoo.com/teuku-wisnu-dan-shireen-sungkar-resmi-suami-istri-071652666.html