Rabu, 13 Maret 2013

Beranda » » Hercules Ditahan, Polisi Jaga Wilayah Rich Place hingga Kondusif - Okezone

Hercules Ditahan, Polisi Jaga Wilayah Rich Place hingga Kondusif - Okezone

JAKARTA - Pascapenangkapan Hercules beserta 49 anak buahnya di Kompleks Pertokoan Rich Place, Jalan Meruya Ilir, Srengseng, Kembangan, Jumat 8 Maret lalu, polisi kini menggiatkan patroli di lokasi tersebut.

"Pascapenangkapan kita lakukan pengamanan, sifatnya patroli dialogis," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, usai menghadiri diskusi peluncuran buku karya Suhardi Alius, di Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (11/3/2013),

Pengamanan ini terus dilakukan polisi, hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Rikwanto mengatakan, pengamanan ini selesai jika benar-benar lokasi tersebut sudah dirasakan aman dan kondusif.

"Kita tetap lakukan penjagaan sampai itu dirasakan kondusif dan aman," terangnya.

Rikwanto menjabarkan, Hercules beserta anak buahnya ditangkap lantaran perbuatan mereka yang melanggar hukum. Hercules beserta 49 anak buahnya ditangkap di Kompleks Pertokoan Rich Place, Jalan Meruya Ilir, Srengseng.

Awalnya, aparat mendapatkan laporan atas adanya pemerasan di lokasi kejadian. 30 orang personel dari Polres Jakarta Barat dikirim ke lokasi dan melakukan apel siaga di lokasi. Namun, dalam apel tersebut kelompok Hercules terkesan menganggu. "Saat itu, kita memang belum mendapatkan adanya kejadian pemerasan," ujarnya.

Kemudian, suasana makin tidak kondusif dan 50 anggota dari Polda Metro Jaya diturunkan ke lokasi serta dilakukan penangkapan. Dari penangkapan itu, kita mendapatkan laporan masyarakat soal pemerasan itu. 

Berita Selengkapnya Klik di Sini

(ahm)

http://jakarta.okezone.com/read/2013/03/11/500/774331/hercules-ditahan-polisi-jaga-wilayah-rich-place-hingga-kondusif