Sabtu, 09 November 2013

Beranda » » Sulit Adaptasi, Raline Shah Ubah Karakter Fatma

Sulit Adaptasi, Raline Shah Ubah Karakter Fatma

Raline sulit beradaptasi dengan para imigran Turki karena mereka kurang terbuka dengannya.

WowKeren.com - Di film "99 Cahaya di Langit Eropa", Raline Shah berperan sebagai Fatma, imigran Turki yang hidup Eropa. Raline mengaku tertantang dengan peran ini.

Ketika melakukan pengambilan gambar di Wina, Austria, kebetulan tempat singgal Raline berada di Thaliasrasse, distrik tempat banyak imigran Turki. Dia sering keluar hotel untuk mengamati karakter orang-orang di sekelilingnya. Namun para imigran itu kurang terbuka sehingga Raline pun kesulitan beradaptasi dengan mereka.

"Bagaimana juga mereka bersikap defensif, jadi nggak se-friendly yang aku bayangkan, jadi aku sedikit mengubah karakter Fatma yang aku dapatkan," kata Raline. "Mereka melihat itu sebagai sesuatu yang kolot. Apalagi kalau mencari kerja masih kelihatan diskriminasinya, jadi untuk film ini aku belajar banyak tentang karakter."

Raline bersyukur mendapat kesempatan terlibat dalam produksi film arahan sutradara Guntur Soeharjanto itu. "99 Cahaya di Langit Eropa" akan tayang di bioskop 5 Desember depan. (wk/dn)

Berita 99 Cahaya di Langit Eropa terkait :
• Film '99 Cahaya di Langit Eropa' Dibagi Menjadi Dua Seri
• '99 Cahaya di Langit Eropa' Rilis Bareng Ultah Maxima
• Fatin Semangat Syuting Film di Eropa Bareng Acha Septriasa
• '99 Cahaya di Langit Eropa' Suguhkan Kisah Muslim Modern dan Cinta Damai

Source : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00042303.html