Rabu, 08 Oktober 2014

Beranda » » Hotman Kunjungi Korban dan Ucapkan Belasungkawa

Hotman Kunjungi Korban dan Ucapkan Belasungkawa

TEMPO.CO, Jakarta - Pengacara Hotman Paris Hutapea mengunjungi keluarga korban kecelakaan yang menyebabkan Dedy Sulaeman tewas, Minggu, 5 Oktober 2014. Hotman mengunjungi rumah korban meninggal untuk berbelasungkawa. Bersama CEO Lambhorgini, Johnson Yaptonaga, Hotman mendatangi rumah korban pada hari Senin, 6 Oktober 2014.(Baca: Hotman Berencana Jenguk Korban Kecelakaan)

"Kejadian ini merupakan malapetaka. Ini terjadi di luar kehendak kita semua. Saat itu saya mau berangkat olahraga. Dia (dedy) juga mau cari rezeki. Tiba ban meletus. Saya datang ke rumah kirban murni mau mengucapkan turut berduka cita. Saya juga korban. Saya juga didukung oleh distributor Lamborghini," jelas Hotman saat dihubungi, Selasa, 7 Oktober 2014.

Hotman juga menjelaskan, bahwa kedatangannya bukan bertujuan untuk mencari siapa yang salah. baginya, kejadian ban meletus itu adalah takdir. Karena dalam kecelakaan ini Hotm juga merasa bahwa dirinya juga merupakan korrban.

Dari kunjungannya, Hotman pun berharap agar keluarga korban dan istri almarhum yang juga sedang mengandung diberikan kesehatan dan ketabahan. Kedatangan Hotman dan Johnson pun bertujuan unyuk memberikan ucapan belasungkawa beserta bantuan berupa uang yang tid dijelaskan berapa besarannya. (Baca: Lamborghini Hotman Tabrakan, Polisi Buru Sopir Bus)

Sebelumnya, Sebuah mobil boks Delvan L 300 melaju di tol Wiyoto Wiyono sekitar pukul 05.30 WIB dan mengalami pecah ban. Mobil yang dikendarai warga Jalan H. Sucipto RT 02 RW 08 Belendung, Tangerang bernama Dedy Sulaeman itu oleng dan melaju tak tentu arah hingga terguling. Akibatnya, mobil Lamborghini yang dikemudikan pengacara Hotman Paris Hutapea melaju searah dan menabrak mobil boks.Si pengendara mobil boks pun tewas di tempat.

ANINDYA LEGIA PUTRI
Terpopuler
Seniman 63 Tahun 'Nikahi' Makhluk Halus Besok
Orlando Bloom Kepincut Si Seksi Margot Robbie
Justin Bieber Kembali Ingkar Janji ke Selena

Source : http://www.tempo.co/read/news/2014/10/08/219612802/Hotman-Kunjungi-Korban-dan-Ucapkan-Belasungkawa