Selasa, 15 Oktober 2013 12:27 wib
Edi Hidayat - Okezone
Ucok Baba (foto: ist)
BOGOR - Ucok Baba mengaku senang bisa merayakan Idul Adha bersama sahabatnya dan masyarakat Bogor. Apalagi, bisa melihat langsung proses pemotongannya. Namun, dia sempat takut terinjak sapi seberat satu ton.
"Idul Adha kali ini, luar biasa saya ikut terjun ke tempat pemotongan langsung," kata Ucok di kawasan Situ Udik, Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/10/2013).
Ucok Baba yang berkurban bersama keluarga sahabatnya Ahmad Rifai dan istrinya Sisca Martinez, berkurban satu ekor sapi seberat 1 ton. Namun, dalam proses pemotongan, dia selalu berusaha menghindar dari sapi yang mulai meronta. Pasalnya, dia menyadari memiliki tubuh yang kecil sehingga takut terinjak.
"Kalau masalah kecipratan darah sih, saya enggak masalah. Aku cuma takut keinjak sapi saja," ujarnya tersenyum.
(gal)Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry
Source : http://celebrity.okezone.com/read/2013/10/15/33/881721/ucok-baba-ketakutan-terinjak-sapi-kurban