TEMPO.CO, Jakarta - Agnes Monica termasuk penyanyi yang sangat memperhatikan bentuk tubuhnya. Dia rajin berolahraga agar lekuk-lekuk tubuhnya terjaga. Semalam (Jumat, 6 Desember 2013), dalam konser Harmoni "My Agnezmo" di Balai Sarbini, Jakarta, penyanyi kelahiran Jakarta 1 Juli 1986 ini memamerkan otot-otot tubuhnya.
Agnes tampil menggunakan baju sporty tanpa lengan dan celana pendek berwarna biru gelap dilengkapi ikat pinggang ala penari timur tengah. Kostum yang Agnes gunakan tentu saja membuat banyak bagian tubuhnya terlihat. Saat ia menari, beberapa kali otot di bagian punggungnya terlihat menonjol dan mempertunjukkan sisi maskulinnya.
Agnes Monica membutuhka waktu yang cukup lama untuk dapat membentuk otot seperti itu. Setidaknya untuk persiapan konser harmoni 'My Agnes Mo' ini, dirinya berlatih fisik cukup intensif di bawah arahan binaragawan Ade Rai. "Kami bersahabat baik, semua ini dilakukan bukan atas program tapi ini demi kebaikan dia, dan saya bantu bersama tim," kata Ade Rai yang turut menyaksikan konser itu.
Persiapan fisik yang dilakukan Agnes menjelang konser sudah dilakukan sejak pertengahan bulan Oktober. "Fisiknya sudah bagus, dari konser-konser Agnes sebelumnya saya lihat yang sekarang ini kondisi Agnes yang terbaik untuk fisiknya," kata Ade lagi.
AISHA
Berita lain:
Lagi, Beredar Foto Mesra Ariel-Sophia di Stasiun
Kutang Lancip Agnes, Indah tapi Berbahaya
Wanita-wanita di Sekeliling Ariel
Sophia Latjuba, dari Foto Topless hingga Produser
Setelah Tabrakan, Paul Walker Bertahan Beberapa Detik
Tweet Romantis Ariel Setelah Foto Mesra Beredar
Puing Porsche Paul Walker Jadi Sasaran Pencuri
Source : http://www.tempo.co/read/news/2013/12/07/112535376/Agnes-Monica-Pamer-Otot-di-Konser-Harmoni