TEMPO.CO, Jakarta - Mantan penyanyi cilik Tasya Kamila mengaku sedang sibuknya berdiskusi dengan ayahnya. Bukan untuk membicarakan liburan atau rencana-rencana untuk merayakan Tahun Baru, melainkan demi sidang skripsi yang sebentar lagi dijalankan.
"Kebetulan ayahku akuntan, jadi aku banyak diskusi menjelang sidang ini," kata Tasya ketika dihubungi Tempo pada 25 Desember 2013. Tasya akan menjalani sidang skirpsi pada 27 Desember 2013.
Menjelang hari pengujian itu, mahasiswi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia ini mengaku tidak merasa deg-degan. "Aku justru excited banget," katanya. Maklum saja, gadis 21 tahun ini ingin sekali segera menyelesaikan studinya, agar bisa konsentrasi pada proyek film terbaru yang akan digarapnya pada awal Januari nanti.
Selain berdiskusi dengan ayahnya, pemilik nama lengkap Shafa Tasya Kamila ini pun sudah mempersiapkan presentasi sidangnya yang akan diuji oleh tiga dosen sekaligus jauh-jauh hari.
Apabila ia berhasil melewat sidangnya itu, artinya dia bisa menyelesaikan studinya hanya 3,5 tahun saja. "Doain aku, ya," katanya meminta dukungan agar segala urusannya lancar.
MITRA TARIGAN
Berita Terpopuler
Yogya Tak Lagi Nyaman dalam Foto
Hari Natal, Justin Bieber Nyatakan Pensiun
Kepergok, Sandra Dewi Ngaku Enggak Kenal Edgard
Belanja Natal Eksklusif Angelina Jolie-Brad Pitt
Source : http://www.tempo.co/read/news/2013/12/26/219540234/Tasya-Kamila-Hadapi-Sidang-Skripsi-Besok