Senin, 17 Februari 2014

Beranda » » 'Move On', Album Project Pop Untuk Remaja Yang Suka Galau

'Move On', Album Project Pop Untuk Remaja Yang Suka Galau

Ini merupakan album Project Pop yang diproduksi di luar label.

WowKeren.com - Grup musik yang beranggotakan Udjo, Yosi, Odie, Tika, Gugum, Oon yang sudah 17 tahun berkarya, Project Pop, akhirnya mengeluarkan album dengan label sendiri yang berjudul "Move On".

"Ini kita album pertama yang di luar label, kalau sama label belum bisa produksi," kata Yossi saat di Summarecon, Bekasi, Sabtu, 15 Februari.

"Move On" merupakan album yang dibuat untuk kebanyakan anak-anak muda saat ini. "'Move On' lagi hits untuk anak jaman sekarang. Makanya yang galau, bete harus ya harus Move On," tambah Udjo.

Di album "Move On" ini terdapat beberapa lagu lawas dan lagu baru. "Ada sepuluh lagu, lima lagu baru dan lima lagu lama. Semuanya ikut andil dalam album ini. Kita juga akan jual di Malaysia," ujar Yosi.

Yosi melanjutkan, pembuatan album Project Pop yang ke sembilan ini diakuinya tidak terlalu lama. "Albumnya nggak begitu lama, yang lama itu strategi memasarkannya," pungkas Yosi. (wk/fk)

Berita Project Pop terkait :
• Agar Tidak Golput, Project Pop Buat Lagu 'Pemiyuk'
• Project Pop Rayakan Sweet Seventeen dengan 'Move On'
• Project Pop Akan Manggung di Darwin Festival Australia

Source : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00046519.html